oleh

Interaktif dan Edukatif, Kejari Sumbawa Barat Hadirkan “Om Jak Menjawab” di CFD KTC Taliwang

Sumbawa Barat – Suasana Car Free Day (CFD) di Kemutar Telu Center (KTC), Kecamatan Taliwang, pada Minggu pagi (22/6/2025) terasa berbeda. Selain kegiatan olahraga dan rekreasi, masyarakat disuguhkan edukasi hukum lewat kegiatan “Sobat Bertanya, Om Jak Menjawab” yang digelar oleh Kejaksaan Negeri Sumbawa Barat.

Acara ini berlangsung mulai pukul 07.00 hingga 10.00 WITA, dengan narasumber dari Kejari Sumbawa Barat, yaitu Kasi Intelijen Benny Utama, SH, Jaksa Fungsional Pahrul Taufik Dalemunthe, SH, dan Staf Intelijen Muhammad Sahril Gunawan, SH.

Masyarakat yang hadir memanfaatkan kesempatan untuk berkonsultasi langsung mengenai isu-isu hukum yang mereka hadapi, mulai dari tindakan asusila terhadap anak, penyebaran data pribadi lewat media sosial, bullying di sekolah, hingga mekanisme penerimaan CPNS Kejaksaan.

Kasi Intelijen Kejari Sumbawa Barat, Benny Utama, SH, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mendekatkan institusi kejaksaan dengan masyarakat melalui pendekatan edukatif.

“Kegiatan ini adalah bentuk nyata kehadiran jaksa di tengah masyarakat. Kami ingin masyarakat merasa nyaman bertanya dan mendapatkan jawaban hukum secara langsung dan terbuka,” ujar Benny Utama, SH.

Kegiatan berakhir pada pukul 10.00 WITA dalam suasana tertib, lancar, dan penuh antusiasme. Masyarakat berharap program serupa bisa digelar secara rutin sebagai sarana edukasi hukum yang mudah diakses.(S1)

Baca Juga :  Lagi, Rencana Pelegalan Miras di Kabupaten Sumbawa Barat Ditolak Tokoh Agama

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *